Pj Bupati Sampaikan 4 Pesan Kepada Umat Muslim, Termasuk Jaga, Rawat, dan Bangun Nagekeo.

FAKTAHUKUMNTT.COM, NAGEKEO – 10 April 2023.
Penjabat (Pj) Bupati  Nagekeo, Raimundus Nggajo  bersilaturahmi dan menyampaikan ucapan selamat hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah kepada umat Muslim usai menjalankan Sholat Ied di Lapangan Berdikari Danga, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo, Rabu 10 April 2024.

Pj Bupati mengajak segenap lapisan  masyarakat untuk jadikan momen Idul Fitri tahun 2024 sebagai kesempatan emas untuk merajut kembali silaturahmi, kebersamaan dan kekeluargaan yang mungkin terpengaruh selama kontestasi politik yang telah dilalui pada awal tahun 2024.

“Pada kesempatan inilah mari sejenak lupakan berbagai silang pendapat, kesalahpahaman, dan perselisihan yang mungkin selama ini terjadi diantara kita. Karena hari ini adalah hari yang istimewa, hari dimana kita berkesempatan untuk mengakui kesalahan kita, yang dibarengi pula dengan ketulusan untuk saling memaafkan”, ucap Pj Bupati dalam sambutannya.

Pj Bupati pada kesempatan tersebut  menyampaikan 4 hal penting dalam agenda silaturahminya.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.