Bertyn Seke Daftar di PDIP Jadi Kandidat Wakil Bupati Nagekeo, Relawan: Kolaborasi Yudikatif dan Birokrasi. 

FAKTAHUKUMNTT.COM, NAGEKEO – 13 Juni 2023.
Albertus Seke yang familiar dengan nama Bertyn Seke mendaftarkan diri menjadi kandidat wakil bupati, di Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Nagekeo, Kamis 13 Juni 2024.

Mendaftarnya Bertyn Seke menjadi kandidat Wakil Bupati Nagekeo menjadi sinyalir jawaban teka-teki pasangan kandidat Bupati Simplisius Donatus alias Hakim Donatus.

Pasalnya, Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tersebut merupakan seorang mantan birokrasi yang disebut-sebut menjadi salah satu indikator kriteria Wakil Bupati yang diidamkan oleh Hakim Donatus.

Meski belum final, Sosok Bertyn Seke yang selama ini merupakan ketua tim relawan Hakim Donatus bisa jadi lebih memiliki kemistri dan menjadi kandidat kuat calon wakil bupati untuk mendampingi Hakim Donatus.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.