Dengan adanya ikatan alumni, lanjut Ambros, tidak hanya menjadi wadah berkumpul dan memajukan sekolah, namun juga dapat memberikan motivasi bagi adik-adik siswa/i setelah lulus dari SMAN 1 Aesesa.

“Kita bisa buat sesi siswa dan alumni, Alumni yang sudah sukses , dia bisa bagi bagaimana dia sampai dititik itu. Jadi siswa punya gambaran bagaimana menyiapkan diri setelah lulus nanti,” jelasnya.

Dirinya menyebut untuk pembentukan Ikatan Alumni SMAN 1 Aesesa pihaknya telah menetapkan Tim Formatur Pembentukan Ikatan Keluarga Alumni SMAN 1 Aesesa yang diketuai oleh Yasintus Korsino Dhedhu alumni dari angkatan pertama.

“Saat ini kita sudah menetapkan Tim Formatur untuk pembentukan Ikatan Alumni SMANSA Aesesa dan sedang menginventarisir data para alumni,” tutupnya.

Sebagai informasi, SMAN 1 Aesesa yang didirikan sejak 20 Desember 2010 menjadi salah satu sekolah favorit di Ibukota Kabupaten Nagekeo dengan berbagai fasilitas pembelajaran yang lengkap untuk mendukung proses pembelajaran formal dan ekstra kurikuler. (TENDA)

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.