Pemda Nagekeo Salurkan Bantuan Beras Kepada 12.900 KPM di 7 Kecamatan.
FAKTAHUKUMNTT.COM, NAGEKEO – 18 April 2023.
Pemerintah Daerah (Pemda) kabupaten Nagekeo, propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) menyalurkan bantuan beras Cadangan Pangan Pemerintah Daerah (CPPD) kepada 12.900 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
12.900 KPM tersebut tersebar di 7 wilayah Kecamatan di kabupaten Nagekeo dengan rincian, Kecamatan Aesesa 2.576 KPM, Kecamatan Aesesa Selatan 922 KPM, Kecamatan Boawae 3.503 KPM, Kecamatan Keo Tengah 1.464 KPM, Kecamatan Mauponggo 1.829 KPM, Kecamatan Nangaroro 1.997 KPM dan Kecamatan Wolowae 669 KPM.
Bupati Nagekeo Johanes Don Bosco Do secara resmi melaunching Penyaluran Bantuan Beras Cadangan Pangan Pemerintah Daerah (CPPD) Kabupaten Nagekeo Tahun 2023, bertempat di Halaman Kantor Bupati Nagekeo, Senin 17 April 2023.
Bupati Nagekeo dalam sambutannya mengatakan Bantuan Beras Cadangan Pangan Pemerintah tersebut merupakan kerjasama dengan Perum Bulog sebagai Penyalur dan pendistribusian bantuan beras dilaksanakan oleh PT. Pos dan Giro.
” Ini hari kita menyaksikan ceremony pelepasan Cadangan Pangan Pemerintah. Di sebut pangan karena nanti tidak hanya beras tapi ada produk lain yang dibagikan kepada masyarakat penerima manfaat. Ini kerjasama Bulog yang menyiapkan, data-data dari Dinas Sosial dan Dinas Pangan kemudian yang mengedarkan itu adalah Kantor pos mereka yang mendistribusikan”, terang Bupati Don.
Bupati Nagekeo mengatakan, Kedepannya pemerintah akan memperbaharui data penerima manfaat bantuan CPPD sehingga benar-benar mengakomodir masyarakat yang layak mendapatkannya.
“kedepan kita akan tetap memperbaiki data, sekarang data yang ada belum mencukupi atau ada yang tercecer dan itu yang harus kita sisip baik dari Dinas Pangan, Dinas Sosial dan PMD melalui arahan kepada penggunaan APBDes sehingga yang tercecer bisa kita tambal dari sumber- sumber pembiayaan ini”, jelas Bupati Don.
Sementara itu, Kadis Pangan Daerah Kabupaten Nagekeo, Yosefina H. Hutmin, SP menjelaskan bahwa Penyaluran bantuan Cadangan Pangan Pemerintah bertujuan untuk mengurangi beban pengeluaran Penerima Bantuan Pangan Sasaran sebagai upaya untuk menangani kerawanan pangan, kemiskinan, stunting dan gizi buruk, melindungi produsen dan konsumen serta mengendalikan dampak inflasi.
Di sebutkan penerima bantuan beras sebanyak 12.960 penerima manfaat yang tersebar di 7 kecamatan. Dengan jumlah beras yang dialokasikan 10 kg per sasaran per bulan, selama 3 bulan terhitung sejak April sampai dengan Juni 2023. Total penyaluran beras seluruhnya per 3 bulan sebanyak 388.800 Kg atau 388,8 ton, penyaluran perbulan 129.600 kg atau 129,6 ton.
“Untuk bantuan daging unggas dan telur unggas masih menunggu proses lebih lanjut oleh Badan Pangan Nasional dan lembaga terkait”, jelasnya.
Kata Yosefina, Giat awal penyaluran bantuan beras akan dilaksanakan di Kecamatan Aesesa sebanyak 35.760 Kg atau 25,76 ton selama 3 hari kedepan.
“Kita akan menyesuaikan dengan stok di gudang Bulog, tiga hari ke depan sejak tanggal 17 sampai dengan 19 April akan disalurkan bantuan beras untuk sasaran penerima di Kecamatan Aesesa sedangkan bantuan bahan pangan daging dan telur menunggu proses dari Badan Pangan Nasional”, Urainya. (Rilis/Tenda)
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.