Omzet Penjualan Tenun Adat Nagekeo Meningkat Jelang Natal dan Tahun Baru.
FAKTAHUKUMNTT.COM, NAGEKEO – 21 Desember 2024.
Pendapatan pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Nagekeo, Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dari hasil penjualan tenun adat meningkat pesat jelang hari raya Natal, 25 Desember 2024 dan tahun baru 1 Januari 2025.
Irmelinda Nago salah satu pelaku usaha yang berfokus pada penjualan tenun adat dan aksesoris adat Nagekeo di Pasar Danga, Mbay mengaku bahwa minat dan daya beli masyarakat membelanjakan tenun adat sangat tinggi menjelang hari raya Natal dan Tahun baru. Omzet penjualannya meningkatkan tajam dalam beberapa waktu terakhir.
“Puji Tuhan, Omzetnya meningkat menjelang hari raya. Selalu ada peningkatan pembelian”, Ucap Irmilinda saat ditemui faktahukumntt.com, Sabtu 21 Desember 2024.
Irmelinda Nago semulanya merupakan salah satu guru honorer pada salah satu Sekolah Dasar di Kabupaten Nagekeo yang memilih banting setir menjadi penjual tenun adat.
Tenun adat yang dijual oleh Irmelinda merupakan hasil karya tenun masyarakat lokal yang Ia belanja dari mereka maupun yang bekerjasama dengannya.
Harga perlembar tenun adat bervariasi sesuai mutu atau kualitas kainnya. Harganya mencapai ratusan ribu hingga jutaan rupiah.

Ia mengaku bahwa berkat kegigihannya mempromosikan karya tenun adat di media sosial pelanggannya terus bertambah, pendapatan dari penjualan tenun adat terus meningkat dari tahun ke tahun.
Pendapatan tersebut ia dapatkan secara offline dari pelanggan yang langsung berbelanja di tempat penjualannya maupun melalui pemesanan online di akun media sosial miliknya.
“Selama ini saya promosi melalui media sosial, ada Facebook, Instagram dan Tiktok. Pendapat terbesar melalui promosi di tiktok. Ada yang pesan dari luar daerah seperti di Bali, Jakarta dan Balik Papan, ada juga yang dari luar negeri seperti Thailand dan Malaysia”, Jelas Indah.
Irmelinda menyampaikan terimakasih berlimpah kepada semua pelanggan setianya yang telah mendukungnya dengan berbelanja tenun adat maupun bekerjasama dengannya.
“Bagi yang belum mampir silakan datang di lopo Indah Butik. Bisa juga pesan tenun adat secara online di media sosial. Facebook, Instagram dan Tiktok“, Harap Irmelinda.
Untuk diketahui, selain menjual tenun adat, Indah Butik juga menjual berbagai aksesoris budaya Nagekeo, Seperti selendang, destar, topi adat, tas adat khas pria dan wanita.
Bagi yang berminat silahkan mengunjungi tempat penjualan Irmelinda Nago, yang berlokasi di Pasar Danga. Boleh melalui pemesanan online di laman medias sosial, Facebook, Indah Butik, Inda Nago, Irmelinda Nago, Instagram, Tei Indah Butik dan Tiktok Indah Nago. Atau kontak telepon dan Whatsapp 0823-5129-0301. (Tenda).
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.