Terhambat Akibat Tanah Longsor, Lalu Lintas Ende – Bajawa Kembali Normal. 

FAKTAHUKUMNTT.COM, NAGEKEO – 10 Juni 2023.
Curah hujan tinggi (lebat) mengakibatkan Tanah Longsor di Jalur jalan Utama Trans Ende – Bajawa, Jumat 9 Juni 2023 pagi.

Tanah longsor yang terjadi di jalan trans Ende – Bajawa, persis berlokasi di kampung Fataleke, Desa Bidoa, Kecamatan Nangaroro, Kabupaten Nagekeo.

Tanah longsor ini mengakibatkan kemacetan yang cukup panjang sehingga kendaraan pun mengular di jalur jalan tersebut akibat akses jalan yang tertutup material longsor.

Aparat Kepolisian dari Kepolisian Sektor (Polsek) Nangaroro akhirnya turun tangan, terlibat bersama masyarakat, gotong royong membersihkan material longsor untuk membuka kembali akses jalan.

Kerjasama antara personil Polsek Nangaroro dan warga akhirnya beberapa saat kemudian akses jalan bisa dibuka kembali bagi pengendara dan lalu lintas kembali normal.

Anggota Polsek Nangaroro bersama masyarakat membantu membersihkan sebagian tanah longsor agar bisa di lewat oleh kendaraan”, ungkap Kapolsek Nangaroro, Ipda Yoseph D Tote, ketika di konfirmasi FAKTAHUKUMNTT.COM, Jumat 9 Juni 2023.

Kapolsek Nangaroro
Kapolsek Nangaroro, Ipda Yoseph D Tote,S.A.P.

Ipda Yos menjelaskan, tanah tersebut longsor terjadi akibat curah hujan lebat yang terjadi pagi itu, sejak jam 05.30 wita sehingga menyebabkan tebing   longsor dan menutupi seluruh badan jalan dengan panjang kurang lebih mencapai 15 meter.

Saat kejadian tebing longsor tersebut, Kata Ipda Yos, tidak ada kendaraan yang melintasi jalur jalan tersebut sehingga tidak ada kerugian materil dari pengguna jalan.

“Kami menghimbau pada para pengguna jalan agar selalu hati-hati karna dengan curah hujan lebat yang cukup lama tidak menutup kemungkinan akan terjadi longsor di lokasi lain”, Imbau Polsek Nangaroro, Ipda Yos Tote.

Wenslaus Were, Kepala desa, Bidoa kecamatan Nangaroro membenarkan bahwa akses lalu lintas telah kembali normal berkat kerjasama warga dan personil Polsek Nangaroro yang secara gotong royong membuka kembali akses jalan.

“akses jalan sudah dibuka kembali, kendaraan 2 dan roda 4 sudah bisa lewat. Masyarakat yang kerja secara swadaya, ada polisi juga bantu di lokasi. Hanya kondisi jalan sekarang belum terjadi pembersihan,” ungkap Kades Bidoa via telepon, Jumat 9 Juni 2023. (TENDA)

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.