Pimpinan Apel 1 Juni, Bupati Nagekeo Ajak Lawan Radikalisme dan Terorisme. 

FAKTAHUKUMNTT.COM, NAGEKEO – 1 Juni 2023.

Bupati Nagekeo memimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tingkat Kabupaten Nagekeo Tahun 2023, yang dilangsungkan pada halaman kantor Bupati Nagekeo, Kamis 1 Juni 2023.

Tema Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2023 adalah “Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global”

Hadir Dalam Upacara  Peringatan Hari Lahir Pancasila tingkat kabupaten Nagekeo, Dandim 1625/Ngada, Letkol Czi Deni Wahyu Setiyawan, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Nagekeo, Yosefus Dhenga, Sekda Kabupaten Nagekeo, Lukas Mere, Danpos angkatan udara Soa , Lettu AU Tejo Parwoto, juga para pelajar dan ASN lingkup Pemda Nagekeo. 

Bupati Nagekeo, Johanes Don Bosco Do dalam sambutannya mengajak semua pihak untuk Merawat nilai-nilai dasar Pancasila dan menjaganya agar tidak tergerus paham radikalisme dan terorisme.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.