Politisi PDIP Nagekeo Yakin paket Idola Menang, Ajak Times Tetap Santun.
FAKTAHUKUMNTT.COM, NAGEKEO – 15 Oktober 2024.
Tren positif dukungan masyarakat kepada Paket Idola, Pasangan Calon (Paslon) Simplisius Donatus dan Gonzalo Muga Sada dalam Pilkada terus tumbuh dan menguat dari berbagai elemen masyarakat di Kabupaten Nagekeo, Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
Gaya politik Paket Idola yang humanis dan lebih mengutamakan blusukan untuk menjumpai secara langsung masyarakat hingga ke pelosok, seolah menjadi magnet tersendiri mengalirnya dukungan publik terhadap Paket Nomor urut 1 (satu) tersebut.
Seravinus Mena, Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), juga merupakan Ketua Tim Pemenangan Kecamatan Aesesa optimis dan yakin Paket Idola akan menang dan mendapatkan mandat rakyat pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), 27 November 2024.
Mantan Kepala Desa Aeramo ini sangat yakin Pasangan Simplisius Donatus dan Gonzalo Muga Sada akan menjadi Bupati dan Wakil Bupati untuk memimpin rakyat Nagekeo selamat 5 (lima) tahun kedepan.
Ia mengajak seluruh Tim Sukses (Times) Paket Idola berserta seluruh simpatisan untuk tetap santun dan mengedepankan adab dalam mengkampanyekan kandidat Simplisius – Gonzalo.
“Selama kami turun lapangan, Kami melihat animo dukungan masyarakat dibawa cukup tinggi. Mereka sangat antusias mendukung Paket Idola maka Saya yakin Paket Idola Menang, dengan dukungan penuh rakyat Nagekeo, restu Tuhan dan Leluhur, Pak Hakim Donatus dan Gonzalo Muga Sada akan jadi Bupati dan Wakil Bupati Nagekeo”, Ungkap Servasius penuh optimisme, saat ditemui di Sekretariat Idola, Selasa 15 Oktober 202.
Ia mengutarakan bahwa Paket Idola lebih mengutamakan Kampanye gagasan dan pendekatan yang humanis untuk menggalang dukungan masyarakat Kabupaten Nagekeo.
Gagasan yang ditawarkan oleh Paket Idola sangat sederhana dan realistis sehingga sangat dapat dipercaya serta menjadi juru kunci menjawab persoalan kebutuhan dasar masyarakat dan mendukung pembangunan daerah untuk mencapai loncatan yang tinggi.
Selain itu, Paket Idola berkomitmen untuk lebih mengutamakan keberpihakan terhadap pemenuhan hak dasar masyarakat kecil dan landasan pembangunan yang lebih mengutamakan pendekatan budaya dan kearifan lokal.
“Kepentingan rakyat diatas segala-segalanya maka keberpihakan Paket Idola condong terhadap rakyat kecil dengan rumusan pembangunan yang tidak mengabaikan kearifan lokal dan budaya masyarakat setempat”, Ujar Seravinus.
Ia mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Nagekeo untuk melalui tahapan Pilkada dengan riang gembira.
Menurut Seravinus, Perbedaan Pilihan dalam pesta demokrasi adalah hal yang lumrah, Namun perbedaan tersebut janganlah merusak hubungan kekerabatan dan persaudaraan yang telah lama dibangun.
“Politik tidak abadi, Persaudaraan itu abadi. Jangan merusak marwah persaudaraan hanya karena perbedaan pilihan politik. Mari kita cerdas mengkampanyekan jagoan kita masing-masing tanpa saling mencederai”, Ajak Seravinus, Kader PDIP Kabupaten Nagekeo. (Tenda)
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.