Terkait pernyataannya dihadapan para ASN saat Apel kekuatan perdana dihalaman kantor Bupati Nagekeo Ia menjelaskan bahwa dirinya tidak sedang menuding para ASN berpolitik tetapi dirinya juga tidak bisa menutup kemungkinan realitas bahwa ada sebagian ASN yang belum bisa menerima hasil bahkan meragukan kepemimpinan dirinya dan Wakil Bupati Nagekeo.

Bupati Nagekeo siap bertanggungjawab dan mengklaim mengantongi bukti-bukti atas pernyataan yang diutarakannya.

“Yang menciptakan suasana ini saya kuatir berpengaruh kepada masyarakat. Ketika saya mengungkapkan hal itu ada resistensi dan mereka berpendapat, jangan sampai ini membuka peluang kontradiktif, tetapi saya pikir ini perlu kita kemukakan karena kita dalam proses penyelesaian masalah”, Jelas Bupati Simplisius.

Ia mengatakan bahwa hal tersebut perlu dibuka dengan tujuan agar masalah tersebut perlu segera diselesaikan dan tidak dibiarkan berlarut-larut atau proses penyelesaian tidak menyentuh subtansi dan akar permasalahannya.

Hal tersebut bermaksud agar tidak menggangu situasi kebatinan para ASN dalam melaksanakan tanggung jawab dan pekerjaan mereka di lingkup pemerintah daerah kabupaten Nagekeo.

“Saya hanya ingin menyadarkan mereka bahwa apa yang mereka pikirkan saat ini adalah pemahaman-pemahaman yang  salah. Mereka tidak bisa lagi menyangkal pilihan rakyat Nagekeo. Kalau ini mereka bawa dalam suasana kebatinan mereka ketika mereka kerja, Ini sangat menggangu ritme kerja mereka. Saya mau ajak agar mereka satu hati”, Urainya.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.