Ketua DPC PKB mengungkapkan bahwa partai PKB Kabupaten Nagekeo telah memenangkan Pileg dengan raihan kursi terbanyak di Tahun 2024. Posisi tersebut dirawat sehingga tidak kalah dalam Pilkada Kabupaten Nagekeo.

Partai PKB Nagekeo akan menjunjung tinggi hasil survei kandidat dan hasil Uji Kompetensi Dan Kelayakan (UKK) yang dilakukan oleh DPP PKB.

“Jangan sampai kami menang Pileg kemudian kalah Pilkada. 5 kursi tidak ada artinya, maka kami sangat menjunjung tinggi survei dan UKK atau fit and proper test“, ungkapnya.

Kata Shafar, PKB sangat menyadari akan pentingnya membangun koalisi karena belum ada dalam catatan sejarah Partai yang mengusung tunggal tanpa Koalisi kemudian menang Pilkada.

“Koalisi menjadi kewajiban untuk menambah soliditas agar dapat memenangkan Pilkada Nanti”, Ujar Shafar.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.