Paket Master MK, Mendaftar di KPUD Nagekeo, Toti: Mari Kita Bersaing Bukan Bertanding.
FAKTAHUKUMNTT.COM, NAGEKEO – 29 Agustus 2024.
Bakal Calon Bupati, Thomas Tiba Owa dan Wakil Bupati, Albertus Seke secara resmi mendaftar di kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Nagekeo, Kamis 29 Agustus 2024 sore.
Pasangan calon tersebut diusung oleh Gabungan partai Non Sit DPRD Kabupaten Nagekeo sehingga mereka menamakan pasangan Calon Bupati, Thoma Tiba Owa dan Wakil Bupati, Albertus Seke dengan Sebutan Paket Master MK.
Paket Master MK merupakan Paket Pasangan Bakal Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah ke 4 yang mendaftar di KPUD Nagekeo.
Sebelumnya, KPUD Nagekeo telah menerima pendaftaran Paket Gerbang Emas, pasangan calon, Elias Djo dan Marselinus Siku, pada hari pertama, Selasa, 27 Agustus 2024. Hari Kedua disusul oleh Paket Idola, Pasangan Calon Simplisius Donatus dan Gonzalo Muga Sada, Rabu 28 Agustus 2024.
Pada Hari ketiga, Kamis 29 Agustus 2024 terdapat 2 pasangan calon yang mendaftar di KPUD Nagekeo. Pasangan pertama adalah Paket Yes Jilid 2, Pasangan Calon, Johanes Don Bosco Do dan Marianus Waja, sedangkan pasangan Kedua adalah Thomas Tiba dan Albertus Seke atau Paket Master MK merupakan pasangan kedua yang mendaftar dihari yang sama.
Benediktus Ceme, mewakili Gabungan Partai Politik dalam sambutannya mengungkapkan bahwa alasan mereka menamakan Paket Master MK karena Keputusan Mahkamah Konstitusi (Konstitusi) terbaru yang memungkinkan Partai Politik yang tidak memiliki kursi di parlemen (partai non sit) berkesempatan mengusung kandidat Kepala Daerah.
“Kenapa Master MK?, Karena diberikan kewenangan oleh MK maka partai-partai yang tanpa utusan di DPRD berhak atau berwenang oleh konstitusi untuk mengusung paket calon”, Jelas Benediktus.

Ia menjelaskan bahwa Paket Master MK diusung oleh 5 Partai non sit yakni Partai Gelora, PSI, PPP , Buruh dan PKN.
“Paket kami ini sangat bersahaja dengan rakyat. Tidak pernah menganggap mereka dua paling tinggi, mereka dua hanya bisa ketemu dengan kami 5 orang Ketua Partai, Ketemu dengan Pak Dandim, Kapolres, yang punya jabatan danga lsin-lain, tetapi dari yang muda, Gen Z, milenial dan semua masyarakat dapat bergaul dengan mereka”, Ungkap Bene Ceme, Politisi PKN.
Thomas Tiba Owa, Bakal Calon Bupati Nagekeo dalam sambutannya mengungkapkan bahwa terlaksana pendaftaran Paket Master MK karena kehendak Tuhan yang Maha Kuasa.
“Cinta Tuhan sangat indah membuat kami berdua melangkah lebih pasti karena kami dituntun Tuhan bukan dituntun oleh siapa-siapa yang lain”, Ucap Thomas Tiba Owa, Politisi Kawakan yang familiar dengan panggilan Toti tersebut.
Ia meminta KPUD Nagekeo untuk mendukung pendaftaran Paket Master MK hingga ditetapkan menjadi calon resmi Kepala Daerah dan Wakil Kepala daerah karena kehadiran mereka adalah kehendak rakyat.
Toti juga meminta agar semua kandidat calon Kepala Daerah Kabupaten Nagekeo untuk bersaing secara sehat dalam percaturan politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
“Kepada Paket-Paket yang telah Daftar terimakasih, mari kita bersaing bukan bertanding. Kalau bertanding ada kalah menang, tetapi bersaing pasti akan tetap hidup dan ada di bumi Nagekeo ini, tanpa kita memisahkan yang satu dengan yang lainnya”, ungkap Toti.
Untuk diketahui bahwa, pendaftaran Paket Master MK telah diterima oleh KPUD Nagekeo dan dinyatakan memenuhi syarat pencalonan. (Tenda)
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.