Misa Perutusan: Visi-Misi Bupati dan Wakil Nagekeo dituntut Pembuktian.
FAKTAHUKUMNTT.COM, NAGEKEO – 4 Maret 2025.
Misa perutusan Bupati dan Wakil Bupati Nagekeo, Simplisius Donatus dan Gonzalo Gratias Muga Sada, berlangsung agung dan meriah di lapangan Berdikari Danga, Mbay, Kabupaten Nagekeo, Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa 4 Maret 2025 pagi.
Misa Perutusan dirayakan secara Konselebran dengan imam utama, Vikjen Keuskupan Agung Ende, RD. Fery Dhedhu ini dihadiri oleh ribuan umat dan masyarakat Kabupaten Nagekeo.
RD. Fery Dhedhu Dalam Homilinya menyampaikan bahwa ditengah kompleksitas dinamika kehidupan sosial masyarakat, Bupati dan Wakil Bupati Nagekeo dituntut untuk membuktikan visi-misinya.
“Disaat manusia tidak mampu mengelola masalahnya sendiri yang berujung pada defisit spiritual dan defisit moral. Kehilangan citra rasa dan nilai-nilai kehidupan. kehilangan religius, kehilangan kemampuan untuk membaktikan diri bagi Tuhan dan sesama, kehilangan rasa respek yang tinggi terhadap martabat manusia. Pada titik inilah visi-misi Bupati dan Wakil Bupati dituntut Pembuktiannya”, Ungkap Romo Vikjen Keuskupan Agung Ende.
Ia mengajak seluruh umat dan masyarakat Kabupaten Nagekeo untuk berdoa agar Bupati dan Wakil Bupati Nagekeo, Simplisius Donatus dan Gonzalo Gratias Muga Sada dalam segala dinamika pengabdiannya melalui mekanisme kebijakan yang jujur dan transparan diharapkan mampu membangun optimisme masyarakat kabupaten Nagekeo untuk hidup yang lebih bermartabat.
“Selamat bertugas, selamat mewujudkan amanat masyarakat Kabupaten Nagekeo dengan inspirasi tahun yubelium yang diambil dari pengalaman iman Rasul Paulus. Kita mau mengabdikan diri dalam kesengsaraan karena kita tahu bahwa kesengsaraan akan menimbulkan ketekunan, ketekunan akan menimbulkan tahan uji dan tahan uji menimbulkan pengharapan dan pengharapan tidak mengecewakan”, ungkap RD. Fery Dhedhu mengakhiri Homilinya.
Pantauan faktahukumntt.com, Perayaan Ekaristi Kudus, Misa Perutusan berjalan aman dan lancar. Perayaan Misa Kudus ini dimeriahkan oleh kelompok koor SMAK St. Fransiskus Xaverius Boawae.
Sejumlah Pejabat dari berbagai instansi pemerintah dan swasta turut hadir dalam acara misa perutusan Bupati dan Wakil Bupati Nagekeo. (Tenda)
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.