“Saya sangat menyayangkan tindakan aparat kepolisian dalam mengamankan saudara Nikodemus Manao. Dalam situasi penangkapan tersebut akhirnya terjadi keributan, dan mereka juga bertindak kasar kepada masyarakat.” Urainya.

Menurut Ketua DPP GMNI, semestinya Polisi lebih mengedepankan pendekatan persuasif  dan tidak tebang pilih dalam proses penegakkan hukum.

“Seharusnya dalam melakukan tugasnya, aparat kepolisian seharusnya menggunakan pendekatan persuasif tanpa menimbulkan konflik dengan masyarakat. Saya meminta agar aparat kepolisian tidak tebang pilih, dalam proses penegakan hukum yang adil dan bermartabat,” ujar Imanuel.

Imanuel yang merupakan Putra Asli Alor – NTT ini mempertanyakan dasar penangkapan saudara Nikodemus karena ada peristiwa panjang yang terjadi.

“Jika Nikodemus Manao diamankan karena melakukan penganiayaan, bagaimana dengan penganiayaan yang dilakukan oleh pihak kepolisian terhadap masyarakat Besipae. Jangan sampai aparat penegak hukum melakukan tebang pilih dalam proses penegakan hukum, khususnya di Provinsi Nusa Tenggara Timur,” Terang Imanuel.