Masyarakat Usulkan Perda Konservasi Mata Air Saat Reses Bersama Lukas Mbulang.

FAKTAHUKUMMTT.COM, NAGEKEO – 14 Februari 2025.
Reses adalah masa dimana anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) mengunjungi konstituennya untuk menjaring aspirasi masyarakat. Hal ini dilakukan dengan serius oleh Mbulang Lukas, SH saat masa reses pertamanya.

Bukti keseriusan Mbulang Lukas menjaring aspirasi masyarakat adalah dengan turun langsung menjumpai warga dan melakukan tatap muka untuk mendengarkan secara langsung keluh kesah masyarakat di setiap titik kunjungannya.

Saat Mbulang Lukas mengadakan pertemuan di salah satu titik di Kelurahan Lape, Jumat 14 Maret 2025 sore, masyarakat mengusulkan kepadanya terkait Perda Konservasi mata air.

Usulan tersebut bertujuan untuk menjaga dan merawat sumber-sumber mata air sehingga bisa menyuplai kebutuhan air bersih bagi masyarakat.

“Perda konservasi mata air ini sangat penting. Contoh konservasi mata air Gunung Amagelu dapat membantu menopang ketersediaan air di wilayah Kota Mbay,” ujar Yustinus Weke Wea, warga RT 09, Kelurahan Lape.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.