Sementara itu, Bupati Nagekeo Johanes Don Bosco Do, mengatakan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah serta berbagai pemangku kepentingan pendidikan terus berkolaborasi untuk meningkatkan mutu pembelajaran di sekolah sebagai upaya untuk mewujudkan Sumber Daya Manusia Indonesia yang berkualitas.

“Saya berharap kita semua terus memberikan perhatian serius pada peningkatan kualitas pendidikan di Nagekeo dengan bersinergi antar pemangku kepentingan dan praktisi pendidikan dalam mengintegrasikan seluruh program pembangunan demi Nagekeo yang Sejahtera, Nyaman dan Bermartabat,” Ungkap Bupati Nagekeo, Johanes Don Bosco Do saat Konfrensi pers bersama tim 3 kementrian di Aula VIP Bupati Nagekeo. (Tenda).