Bupati Nagekeo mengimbau kepada Dinas Teknis (Dinas Pertanian) untuk sungguh-sungguh mengidentifikasi lokasi-lokasi sentral yang membutuhkan bantuan alat Bor untuk menolong Padi petani. Dinas teknis harus bisa memastikan bahwa lokasi yang ditunjuk sungguh merupakan lokasi terdampak penutupan air karena kondisi alam (Kebencanaan) bukan karena unsur kesengajaan.

“Nanti masyarakat bisa usul, Dinas teknis kita minta petahkan betul, supaya tepat sasaran. Apakah ini murni karena kondisi kebencanaan, kemarin gagal pengaruh air terendam dan mereka tanam ulang atau jangan sampai karena nekat. Sudah selesai panen kemudian aduh nasib lagi. Ini kita harus jujur”, Harap Bupati Don. (Tenda)