Rekomendasi Pengendalian

Hendrika Novita Mau Wale, tenaga POPT wilayah Kecamatan Aesesa memberikan beberapa catatan rekomendasi kepada para petani di irigasi Mbay dalam menghadapi serangan hama dan penyakit.

Petani dapat melakukan langkah-langkah berikut untuk mengantisipasi secara dini serangan hama dan penyakit pada tanaman padi.

Pertama, Petani dianjurkan untuk melakukan pengamatan yang rutin terhadap tanaman untuk memastikan ada tidaknya serangan hama, penyakit dan gulma.

Kedua, Petani dianjurkan untuk mengatur sirkulasi air untuk menjaga kelembaban tanaman terutama di musim hujan.

“Padi jangan terlalu rendam. Air harus keluar masuk terus. Paling kurang tiga hari kering, 3 hari basah. Kalau musim hujan sebaiknya mulut air di bedengan di los keluar”, jelasnya.

Ketiga, penggunaan dosis obat kimia terhadap tanaman sesuai anjuran dan tidak berlebihan.

“Penggunaan pestisida harus sesuai dengan gejala serangan pada tanaman. Dosis yang digunakan mesti sesuai dengan petunjuk, sesuai takaran dalam kemasan”, Pungkas Novita. (Tenda)